Sebelum Parah, Ini 8 Jenis Penyakit Kaki yang Sering Terjadi Menurut dr Saddam Ismail

4 Agustus 2022, 21:16 WIB
dr Saddam Ismail /tangkap layar/Saddam Ismail

 

PORTAL SULUT - Sebelum parah, ini 8 jenis penyakit kaki yang sering terjadi menurut dr. Saddam Ismail.

Ada beberapa penyakit kaki yang paling sering dirasakan kata dr. Saddam Ismail.

Dr. Saddam Ismail menjelaskan kaki termasuk alat untuk berjalan, berlari berpindah tempat dan sebagainya.

Baca Juga: Cuma Makan Sedikit Tapi Berat Badan Terus Naik, Ini 8 Penyebabnya Kata dr Saddam Ismail

Menurut dr. Saddam Ismail jika kaki sering sakit maka segala aktivitas akan terhambat.

Namun dr. Saddam Ismail menjelaskan jika tidak banyak orang yang mengetahui beberapa jenis penyakit pada kaki.

Lantas apa saja jenis penyakit kaki yang paling sering yang dimaksud dr. Saddam Ismail tersebut?

Dilansir Portalsulut.com di kanal youtube Saddam Ismail pada Kamis 4 Agustus 2022, berikut jenis penyakit pada kaki yang paling sering.

1. Cantengan

Menurut dr. Saddam Ismail beberapa orang yang sudah mengalami cantengan pasti tahu bagaimana rasanya jika mengalami centangan tersebut.

Cantengan disebabkan karena penggunaan sepatu ataupun infeksi jamur.

2. Lecet pada kaki

Lecet pada kaki menurut dr. Saddam Ismail setiap orang mungkin pernah mengalaminya.

Baca Juga: 12 Pantangan Makanan Untuk Ibu Hamil Menurut dr Saddam Ismail

Ada yang menganggap remeh dan ada juga yang menggap serius.

Akan tetapi lecet pada kaki ini ya biasanya disebabkan karena penggunaan sepatu yang sempit ataupun ukurannya tidak pas.

Namun jangan dianggap remeh lecet pada kaki jika luka tidak kita rawat nanti akan membuat luka menjadi infeksi walaupun hanya lecet.

3. Sakit tumit

Sakit pada tumit bisa terjadi pada siapa saja tetapi biasanya yang paling terasa itu ketika bangun tidur.

Sakit pada tumit bisa saja karena masalah pada tulang atau sendi-sendi ditumit-tumit ataupun jaringan yang menghubungkan antara tumit dan juga jari-jari.

4. Kapalan

Kapalan disebabkan karena tekanan ataupun gesekan yang berulang-ulang.

Kapalan bisa terjadi pada kaki baik pada tumitnya ataupun jari-jari kaki ataupun di telapak kaki.

Baca Juga: Masih Muda Sudah Ubanan, 6 Cara Alami Paling Ampuh Mengatasi Rambut Putih Menurut dr Saddam Ismail

Kapalan ini ada yang nyeri dan juga ada yang tidak nyeri.

Kaki kapalan itu berwarna kekuningan kemudian sensasi rasanya itu akan berkurang ketika disentuh.

Untuk mencegah kapalan jangan menggunakan sepatu yang terlalu sempit.

Jadi gunakan sepatu ukuran yang pas kemudian usahakan jangan memakai sepatu dalam kondisi lembab ataupun dalam kondisi yang masih basah.

5. Varises

Dr. Saddam Ismail menjelaskan varises merupakan pembengkakan dan pelebaran pembuluh darah vena yang paling sering memang pada kaki.

Penyebab varises karena riwayat keluarga, pertambahan usia, kelainan pada katup Pembuluh darah, kehamilan, obesitas faktor hormonal, pil KB, kebiasaan menggunakan pakaian ketat dan juga sepatu.

6. Asam urat

Asam urat termasuk peradangan sendi akibat penumpukan kristal-kristal urat.

Akhirnya sendi menjadi radang karena kadar asam urat yang tidak normal.

Saat mengalami asam urat kaki bisa bengkak, kemerahan, sakit ketika disentuh ataupun ketika digerakkan.

7. Bunion

Bunion adalah tonjolan tulang di sepanjang tepi kaki tepatnya disamping dasar jempol kaki.

Baca Juga: Mau Wajah Tetap Awet Muda? Ikuti 8 Latihan Ringan Anti-Keriput Ini

Penyebab bisa karena radang sendi ataupun keturunan dan juga penggunaan sepatu yang sempit.

8. Taji tumit

Taji tumit terjadi karena ada pertumbuhan tulang abnormal yang ada di bawah tumit.

Taji tumit disebabkan karena penggunaan sepatu yang salah postur yang tidak normal ataupun aktivitas berlari.

Taji tumit bisa saja tidak sakit tapi bisa juga menyakitkan.

"Seandainya tidak kunjung membaik ya segera konsultasikan ke dokter, "tutur dr. Saddam Ismail.

Itulah jenis penyakit kaki yang paling sering terjadu menurut dr. Saddam Ismail.***

Editor: Randi Manangin

Tags

Terkini

Terpopuler