Usir Kutu Kasur dari Rumah Pakai Cara Ini Kata dr Saddam Ismail

22 Juli 2022, 16:17 WIB
dr. saddam ismail/Usir Kutu Kasur dari Rumah Pakai Cara Ini Kata dr Saddam Ismail /

 

PORTAL SULUT – Yuk, usir kutu kasur dari rumah dengan tips sederhana dari dr. Saddam Ismail.

Menurut dr. Saddam Ismail, siapapun pasti pernah bermasalah dengan kutu kasur atau kutu busuk.

Ukuran kutu kasur inipun terbilang kecil, sekitar 5 milimeter, sehingga tidak semua orang bisa menjumpai keberadaannya kata dr. Saddam Ismail.

Baca Juga: Penderita Asam Urat dan Kolesterol Wajib Konsumsi Bahan Herbal Ini, Langsung Sembuh Kata dr. Zaidul Akbar

Sekalipun berukuran kecil, namun kutu kasur termasuk serangga berbahaya bagi tubuh dan kesehatan, bila keberadaannya di rumah kita biarkan.

Dibilang berbahaya karena kutu kasur ini merupakan serangga peminum darah, baik hewan maupun manusia kata dr. Saddam Ismail.

Itu sebabnya, dr. Saddam Ismail menyarankan, untuk secara rutin membersihkan kasur maupun sofa agar terbebas dari kehadiran kutu kasur.

Dokter Saddam Ismail juga mengungkapkan bahwa kutu kasur dapat berkembang biak pada tempat yang bersih maupun kotor, seperti kasur hotel, sofa atau kursi transportasi umum, kasur rumah sakit, maupun kasur asrama.

Diketahui, kutu kasur bisa berada di permukaan kasur, bantal, sofa, di balik bingkai lukisan atau foto, ataupun celah-celah dinding.

Walaupun rumah bersih, namun menurut dr. Saddam Ismail, tidak menjamin kalau sudah terbebas dari kutu kasur.

Ada beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk membasmi kutu kasur atau kutu busuk di rumah.

Berikut tips dr. Saddam Ismail untuk membasmi kutu kasur di rumah, seperti dikutip dari kanal YouTube-nya:

  1. Periksa setiap sudut rumah

Langkah awal adalah memeriksa setiap sudut rumah.

Semakin cepat dan semakin dini, maka penanganannya akan semakin baik sebelum kutu kasur bertambah banyak.

Serangga atau kutu kasur ini bisa ada di sela-sela kasur, di ujung dinding, perabotan, ataupun di balik balik lemari.

Untuk memeriksa setiap sudut ini, bisa pakai senter atau kaca pembesar supaya bisa kelihatan keberadaan kutu kasur atau tidak.

  1. Tangkap kutu kasur

Ketika menemukan kutu kasur, bila jumlahnya sedikit langsung saja tangkap dan masukkan ke dalam plastik atau botol dan beri alkohol satu sendok.

Kalau jumlah kutu kasur banyak, langsung ambil penyedot debu/vacuum cleaner untuk menyedot mereka dari tempatnya baik di kasur, sofa, pinggir dinding ataupun belakang lemari.

Setelah itu, kutu kasur dikeluarkan dari vacuum cleaner dengan langsung memasukkan ke kantong plastik dan diberi alkohol lalu ditutup atau dibakar.

Jangan lupa membersihkan alat penyedot debu seusai digunakan. 

  1. Jemur di bawah sinar matahari

Setelah kasur, sofa, bantal yang baru saja disedot karena ada kutu, barang-barang ini lalu dijemur di bawah sinar matahari.

Ini, supaya barang-barang tersebut betul-betul terbebas dari kutu kasur.

Baca Juga: Jangan Shalat Tahajud dengan Pakaian Ini, Menangis Darah pun Doa Tidak Akan Terkabul Kata Ustadz Adi Hidayat

Setelah cukup menjemurnya, barang-barang ini jangan lagi dicampur dengan barang lain yang kotor, supaya tidak terkena serangga kutu kasur lagi.

  1. Cuci pakai air panas

Perlengkapan tidur seperti seprai, selimut, sarung bantal/guling, taplak meja, sarung bantal sofa, bisa dicuci dengan air panas untuk membunuh kutu kasur.

Begitu juga gorden, boneka ataupun kain lainnya, bisa dicuci pakai air panas  

Peralatan tidur bisa anda cuci di air panas misalkan sprei, selimut, sarung bantal dan sarung guling.

Bila sudah kering, maka jauhkan barang-barang ini dari benda-benda kotor agar tidak terkena kutu kasur lagi.

  1. Simpan di tempat tertutup rapat

Langkah ini berlaku untuk barang-barang yang tidak bisa dicuci, seperti buku dan sejenisnya yang ada kutu kasur dan tidak bisa dicuci.

Kamu bisa meletakkannya di tempat yang tertutup rapat dan pakai silica gel supaya nanti kutu kasur mati.

  1. Perbaiki tembok dan lantai

Perlu diketahui, kutu kasur bisa saja menginap di sela-sela retakan rumah.

Lantai retak, misalnya, itu bisa menjadi tempat bermukim kutu kasur.

Kalau menemukan kondisi seperti itu di rumah, maka sebaiknya cepat ditutup agar tidak menjadi tempat bersarang kutu kasur.

  1. Gunakan minyak esensial

Ada banyak minyak esensial yang bisa menjadi pengusir kutu kasur, seperti peppermint, lavender, atau tree tea oil.

Nah, kutu kasur akan tidak nyaman apabila di rumah kita tersedia minyak esensial.

Bahkan lama-kelamaan kutu kasur bisa mati oleh minyak esensial yang kita gunakan.

  1. Pakai cuka

Bau menyengat yang menguar dari cuka, juga tidak disukai oleh kutu kasur, bahkan bisa membuat serangga ini mati.

Bila kita telah menemukan keberadaan kutu kasur di rumah, maka silakan semprotkan cairan cuka ke situ.

Cairan cuka yang akan disemprotkan ke sarang-sarang kutu kasur, volumenya tidak perlu terlalu banyak.

Baca Juga: Resep Ramuan Mujarab untuk Memperkuat Ginjal ala dr. Zaidul Akbar

Campurkan saja 2-3 sendok cuka ke dalam 200cc air, atau bisa juga campuran 50:50 supaya makin lebih efektif membasmi kutu kasur.

Itulah 8 tips ringan dr. Saddam Ismail tentang cara membasmi kutu kasur dari dalam rumah.

Selain tentunya, kita harus juga menjaga kebersihan diri dan lingkungan rumah, agar terbebas dari serangan kutu kasur.***

Editor: Cadavi Lasena

Tags

Terkini

Terpopuler