Inilah 5 Manfaat Putih Telur untuk Kecantikan Wajah

3 Juni 2022, 13:57 WIB
5manfaat putih telur ayam bagi kesehatan dan kecantikan wajah. /pixabay.com/@Charly_7777


PORTAL SULUT - Rahasia kecantikan selalu bikin penasaran banyak orang. 

Selain menerapkan pola hidup yang sehat dan menggunakan Skin Care secara rutin banyak artis Korea yang menggunakan putih telur dan madu untuk merawat kulit wajah mereka.

Ternyata telur selain rasanya yang lezat, putih telur juga memiliki banyak manfaat baik untuk merawat kecantikan kulit wajah maupun untuk kesehatan tubuh.

Baca Juga: Baik Hati! Beberapa Weton Ini Suka Menolong Tapi Selalu Dimanfaatkan

Dilansir portalsulut.com dari kanal Youtube @Nova, berikut 5 manfaat putih telur yang bisa di gunakan untuk merawat kulit wajah dengan bahan alami lainnya.

1. Mencegah dan menghilangkan jerawat

Jerawat yang disebabkan oleh minyak berlebih dapat diminimalisir bahkan dihilangkan dengan menggunakan masker putih telur.

Caranya siapkan 1 butir putih telur lalu campurkan dengan 2-3 tetes titri oil usapkan campuran masker tersebut pada kulit wajah yang telah di bersihkan.

Lalu diamkan selama 5 sampai 10 menit kemudian dibilas dengan air hingga bersih.

Baca Juga: Terlahir Istimewa, Inilah 6 Weton yang Disebut Primbon Jawa Sosok Langka, Kamu Juga?

2. Anti aging

Untuk mendapatkan kulit wajah yang awet muda seperti aktris Korea dapat menggunakan masker putih telur dan madu.

Putih telur memiliki kandungan ahaa retinol dan protein yang dikenal dapat mengencangkan dan mencegah penuaan dini pada kulit wajah.

Campuran madu membantu melembabkan, menenangkan, dan mencegah iritasi kulit.

Caranya tuangkan putih telur dan madu secukupnya pada mangkok kecil oleskan pada kulit wajah yang telah dibersihkan.

Lalu diamkan sekitar 5-10 menit lalu bilas menggunakan air hingga bersih.

Baca Juga: Orang Lahir Tanggal 5, 7 dan 13 Akan Alami Ini Menurut Primbon Jawa

3. Mengecilkan pori-pori

Masker putih telur dan lemon juga bisa mengecilkan pori-pori wajah yang besar.

Campur putih telur dan perasan lemon secukupnya, lalu oleskan pada area wajah yang memiliki pori-pori besar.

Setelah dibersihkan diamkan sampai mengering lalu bilas dengan air yang bersih.

Lakukan perawatan ini dua kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang optimal.

4. Mengatasi kantung mata

Putih telur juga bisa mengatasi kantung mata yang besar dan menghitam. Oleskan putih telur pada kantung mata setelah wajah dibersihkan.

Baca Juga: MAGNET REZEKI! Kerjakan Amalan Ini Kata Syekh Ali Jaber, Hutang Segunung Cepat Lunas

Diamkan hingga mengering lalu bilas dengan air hingga bersih.

Lakukan seminggu sekali secara rutin untuk mendapatkan hasil yang optimal.

Namun, hal ini tidak akan efektif pada kantung mata yang bersifat genetik.

5. Mengurangi komedo putih

Komedo putih atau whitehead disebabkan oleh pori-pori yang tersumbat karena minyak kotoran sisa makeup dan sel kulit mati.

Selain menggunakan face scrub Anda juga dapat menggunakan masker putih telur untuk mengurangi komedo putih secara efektif.

Oleskan masker putih telur pada area wajah yang rawan timbul washhead, diamkan sampai mengering kemudian bilas dengan air bersih.

Nah, itulah 5 manfaat putih telur untuk kecantikan wajah, selamat mencoba semoga bermanfaat. ***

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler