5 Permainan yang dapat Mengembangkan Kognitif Anak sejak Usia Dini, Nomor 5 Jarang Dilakukan oleh Orang Tua

19 Mei 2022, 10:18 WIB
Ilustrasi permainan anak /Pixabay/lantis007/

 

PORTAL SULUT - Setiap orang tua pasti menginginkan anak mereka tumbuh dengan kemampuan kognitif sesuai dengan usia mereka.

Lalu apakah pengertian dari kemampuan kognitif itu?

Seperti dilansir portalsulut.com melalui unggahan TikTok @Self Improvement Mindset tanggal 2 Mei 2022, kemampuan kognitif adalah bentuk perkembangan yang mengacu pada kemampuan untuk memperoleh makna pengetahuan dari pengalaman dan informasi.

Baca Juga: Rambut Kusut dan Berantakan? Ini 5 Penyebabnya, Kamu Wajib Tahu

Kemampuan ini sangat bermanfaat bagi anak terutama saat memasuki usia sekolah, ketika anak melakukan tugas yang sederhana hingga yang paling kompleks.

Selain bermanfaat bagi anak saat memasuki usia sekolah, kemampuan kognitif juga membantu anak dalam kehidupan sosial mereka.

Maka dari itu orang tua perlu meningkatkan kemampuan ini agar anak mampu menyerap informasi dan mampu berpikir lebih kritis sesuai dengan perkembangan usia anak.

Inilah 5 permainan yang bisa dilakukan orang tua untuk membantu meningkatkan kemampuan kognitif anak sejak usia dini.

1. Permainan Ular Tangga

Bermain adalah salah satu metode pembelajaran paling menyenangkan yang dapat meningkatkan kemampuan kognitif anak.

Dalam meningkatkan imajinasi anak, orang tua tidak perlu mengeluarkan banyak biaya, dengan mengajak anak bermain ular tangga, anak bisa belajar banyak hal dari permainan tersebut.

2.Permainan Puzzle

Ketika bermain puzzle, anak dapat meningkatkan konsentrasi, kesabaran dan akan memiliki rasa bangga ketika mampu menyelesaikan puzzle.

Baca Juga: Jauhkan 14 Barang Ini dari Balita, Bisa Tak Sengaja Racuni Mereka

3. Ajak Bermain di luar

Orang tua perlu mengajak anak untuk bermain di luar, karena memiliki pengaruh besar dalam memicu perkembangan otak anak.

Sebagai contoh orang tua mengajak anak-anak untuk mengunjungi kebun raya, hal tersebut dapat memicu perkembangan otak, memahami lingkungan sekitar dan mengajarkan anak untuk mengenal hal-hal yang alami.

4. Permainan Susun Bangun atau lego

Permainan lego dipercaya mampu meningkatkan kemampuan kognitif pada anak karena dapat meningkatkan kreativitas anak.

Ketika anak bermain lego, mereka akan berpikir untuk membuat sesuatu dari menyusun aneka bentuk lego yang ada.

Dengan permainan tersebut, membuat anak menjadi lebih fokus dalam menyusun lego dan mampu meningkatkan kreativitas dalam diri anak.

5. Mengajak anak membaca buku

Mengajak anak membaca buku sejak usia dini, sangat bermanfaat dalam mengembangkan kemampuan kognitif pada anak.

Hal tersebut dikarenakan dapat menambah kosakata anak, sehingga anak memiliki kemampuan berbahasa yang baik.

Membaca buku juga bisa menjadi salah satu perantara dalam meningkatkan daya imajinasi pada anak.***

Editor: Randi Manangin

Tags

Terkini

Terpopuler