5 Tips Meningkatkan Daya Ingat, Mencegah Pikun di Hari Tua

3 September 2021, 04:50 WIB
Ilustrasi orang tua /Pexels.com/Andrea Piacquadio

PORTAL SULUT – Meningkatkan daya ingat merupakan hal penting untuk diperhatikan oleh setiap orang.

Meningkatkan daya ingat dan konsentrasi dibutuhkan saat belajar atau melakukan aktivitas tertentu.

Pada umumnya, kemampuan mengingat dan berkonsentrasi bisa menurun seiring bertambahnya usia.

Baca Juga: 11 Tanda Orang Tua Salah Mendidik Anak

Namun tidak usah khawatir, hal tersebut bisa diatasi dengan beberapa cara agar kemampuan mengingat tetap optimal.

Daya ingat dan konsentrasi berhubungan erat dengan otak. Agar daya ingat dan konsentrasi tetap terjaga, tentunya perlu menjaga kesehatan otak.

Adapun tips pola hidup sehat yang bisa dilakukan untuk meningkatkan daya ingat sebagai berikut:

1. Asupan Nutrisi

Otak yang sehat tentu memerlukan asupan nutrisi dari makanan bergizi. Untuk mengoptimalkan fungsi otak, banyaklah mengonsumsi makanan dan minuman seperti sayuran, the hijau, ikan, dan kacang-kacangan.

Hindari minuman beralkohol karena bisa berdampak buruk pada proses berpikir dan memori seseorang.

2. Olahraga

Berolahraga dengan rutin, dikenal sebagai cara yang ampuh untuk mempertahankan daya ingat dan konsentrasi. Manfaat olahraga untuk kesehatan otak yaitu:

- Merangsang perkembangan sel saraf baru

- Mencegah peradangan

- Melancarkan aliran darah dan meningkatkan suplai darah ke otak

- Merangsang pelepasan zat kimia yang berpengaruh terhadap kesehatan otak.

- Mencegah resistensi insulin

Lakukan olahraga rutin selama 30 menit setiap hari.

Baca Juga: Cara Merawat Miss V Dengan Baik dan Mudah, Wanita Wajib Tahu!

3. Senam Otak

Pada dasarnya otak bisa dilatih agar kemampuannya tetap optimal. Senam otak bisa dilakukan dengan cara mengisi teka-teki silang, bermain catur, membaca, menghafal gambar, dan bermain musik.

4. Istirahat yang cukup

Istirahat yang cukup mempunyai peran penting untuk menjaga fokus dan daya ingat. Saat tertidur, memori seseorang akan menyusun kembali informasi dari hal-hal yang sudah terjadi. Selain itu, tidur yang berkualitas bisa membuat otak lebih gampang mempelajari hal baru.

Istirahat yang cukup akan membuat tubuh terasa lebih bugar dan terhindar dari stress. Pada umumnya orang dewasa membutuhkan waktu 7-9 jam untuk tidur.

5. Biasakan diri untuk megorganisir hal kecil

Seseorang bisa sering lupa dengan barang yang diletakkan di sembarang tempat. Maka dari itu, mulailah merapikan barang pribadi di sekitar anda.

Biasakan mulai dari hal-hal kecil, seperti menaruh barang kembali pada tempatnya, menulis jadwal agenda harian, merapikan tempat tidur setelah bangun pagi. Hal tersebut bisa membuat otak lebih fokus dan daya ingat tetap terjaga.

Nah itu tadi tips untuk meningkatkan daya ingat. Semoga bisa mencegah pikun di hari tua nanti.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler