Meski Sudah Divaksin, dr Reisa Ingatkan Raffi Ahmad Tetap Patuhi Prokes

- 14 Januari 2021, 12:02 WIB
 Juru Bicara Pemerintah dr Reisa Broto Asmoro.
Juru Bicara Pemerintah dr Reisa Broto Asmoro. /Dok. Biro Pers Sekretariat Presiden/Kris/

PORTAL SULUT - Juru bicara vaksinasi COVID-19 dr Reisa Broto Asmoro kembali mengingatkan masyarakat, termasuk Raffi Ahmad agar tetap melaksanakan protokol kesehatan meski sudah mendapatkan vaksinasi COVID-19.

"Semua harus disiplin protokol kesehatan, termasuk yang sudah divaksinasi," kata dr Reisa dikutip dari ANTARANEWS.COM, Kamis 14 Januari 2021.

Reisa juga mengatakan seharusnya masyarakat, apalagi publik figur hendaknya jadi benteng perlindungan diri dari COVID-19.

Baca Juga: Hadir di Acara Ulang Tahun Usai Divaksin, Raffi Ahmad Disorot Warganet

"Yuk saling mengingatkan soal protokol kesehatan ini," kata dia

Sebelumnya, sejumlah foto Raffi Ahmad menghadiri sebuah acara yang terlihat berkerumun tersebar di media sosial beberapa waktu setelah dia mendapat kesempatan vaksinasi pertama di Indonesia.

Unggahan tersebut memancing sejumlah komentar termasuk dari aktris sekaligus penyanyi Sherina Munaf.

Baca Juga: Untuk Guru Segera Lakukan Ini! Jika Tidak Bisa Pengaruhi Tunjangan

Sherina yang sebelumnya sempat mengunggah kisah suaminya yang harus mengisolasi diri karena kontak erat dengan penderita COVID-19 menyayangkan tindakan Raffi tersebut.

Sherina mengatakan bahwa Raffi Ahmad sebagai penerima vaksin COVID-19 pertama harusnya dapat menjadi contoh baik penerapan protokol kesehatan.

Halaman:

Editor: Ainur Rofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x