Belum Lama Comeback di Korea, Red Velvet Rilis Full-length Album Jepang Pertama

5 April 2022, 14:53 WIB
Red Velvet. (Twitter Red Velvet/ @Red_VelvetJP) /

PORTAL SULUT - Red Velvet akan merilis full-length album pertama mereka di Jepang. Padahal, mereka belum lama comeback di Korea.

Red Velvet yang debut pada 1 Agustus 2014, telah berhasil menarik perhatian para fans di setiap comeback mereka dengan mengusung berbagai genre yang berbeda.

Red Velvet juga mengembangkan karier mereka di Jepang dengan merilis mini-album #Cookie Jar.

Baca Juga: Suho EXO Berhasil Mendominasi Berbagai Tangga Lagu dengan Mini-album 'Grey Suit'

Sebelumnya telah dikonfirmasi Red Velvet akan melangsungkan comeback Jepang mereka dengan merilis Full-length album pertama Bloom.

Dikutip dari akun Facebook resmi SMTOWN Indonesia, full-length album Jepang Pertama Red Velvet Bloom akan berisi total 11 lagu.

Full-length album ini termasuk title track 'WILDSIDE' akan dirilis pada tanggal 6 April 2022.

Sementara album digital akan dirilis pada 5 April 2022, pukul 22.00 WIB (6 April 2022, pukul 00.00 waktu Jepang) melalui berbagai situs musik.

'WILDSIDE' merupakan lagu dengan suasana cool yang sesuai dengan Red Velvet.

Lirik dari lagu ini memberikan pesan dukungan pada diri sendiri yang tidak menyerah untuk berada di tempat mereka saat ini.

Lagu ini sudah dirilis terlebih dahulu pada 28 Maret 2022 dan mendapatkan respons positif dari pendengar.

Baca Juga: Sukses Comeback, NCT DREAM akan Langsungkan Pertunjukkan Online melalui 'DREAM STAGE'

Selain itu, lagu Marionette, Jackpot, Snap Snap, Color of Love, #Cookie Jar, Aitai-tai, SAPPY, Swimming Pool, Sayonara, dan Cause it's you melengkapi 11 lagu yang ada pada album ini.

Music Video Red Velvet WILDSIDE sudah ditonton sebanyak 6,9 Juta dan 617 ribu Like, setelah perilisan.

Diketahui, Red Velvet belum lama ini sukses melangsungkan comeback Korea mereka dengan merilis mini-album Feel My Rhythm.***

Editor: Adisumirta

Sumber: Facebook SMTOWN Indonesia

Tags

Terkini

Terpopuler