Sedih, Putri Kecil Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Histeris Tangisi Vonis Penjara Kedua Orang Tuanya

23 Januari 2022, 17:23 WIB
Hakim Vonis 1 Tahun Penjara untuk Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Kasus Dugaan Penyalahgunaan Narkoba /Antara/Mentari Dwi Gayati

PORTAL SULUT - Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie harus mempertanggungjawabkan perbuatan mereka.

Keduanya divonis satu tahun penjara atas kasus narkoba.

Vonis penjara di luar harapan tersebut membuat Nia Ramadhani syok hingga menangis di pengadilan.

Baca Juga: Rezekinya Meledak Bak Gunung Semeru, Pemilik 5 Weton Ini Siap-siap Mandi Uang Hingga Usia 40 Tahun

Sementara itu, kondisi ketiga anaknya juga membuat prihatin.

Berbulan-bulan terpisah dari ketiga anaknya, tentu membuat Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie sedih.

Hal itu paling memberatkan hati pemain Bawang Merah Bawang Putih tersebut.

Baca Juga: Menurut Ahli Kejawen, Inilah Ciri-Ciri Orang yang Punya Ikatan Spiritual

"Yang paling berat sih pasti anak-anak. Dia (Nia) sedih banget, sedih banget liat anak-anaknya pada masih cariin, kangen," kata Tere dikutip dari Instagram @hopsindonesia, pada Minggu, 23 Januari 2022.

Tere bercerita kalau Nia dan Ardi terbiasa tidur satu kasur dengan ketiga buah hati mereka.

Kedua putra Nia belum terlalu paham kondisi orang tuanya.

Baca Juga: Tahun Emas! 8 Weton yang Rezekinya Tak Akan Habis di Tahun 2022, Itu Kamu?

"Kalau anak-anak sih yang masih kecil-kecil belum terlalu mengerti ya," ungkap Tere.

Anak-anak yang masih kecil hanya bertanya kapan orang tua mereka pulang karena kangen tidur dalam satu kamar.

Mereka juga menantikan kapan bisa berlibur bersama.

Tapi si putri sulung, Mikhayla sudah paham dan sempat histeris.

Baca Juga: 7 Weton Ini Akan Mendapatkan Kemakmuran, Rezeki Berlimpah dan Hidup Nyaman

"Yang udah sangat ngerti itu Mikhayla. Ya, awalnya histeris, dia denger, baca (soal vonis). Tuntutan mamanya 12 bulan rehab aja dia uadah nangis-nangis," Kata Tere

Bahkan, tangisan Mikha makin menjadi saat tahu ayah dan ibunya akan dipenjara.

"Apalagi pas dengar putusan penjara, nangis-nangis banget, parah," ujarnya.

Melihat kondisi Mikha, keluarga mencari jalan dan solusi.

"Sampe kita akhirnya coba untuk tenangin dan dapat izin juga dari pihak rehab untuk video call sama mikha. Dia dijelasin ini itu sama mamanya baru bisa agak lebih tenang," pungkas Tere.***

Editor: Jaka Prasojo

Editor: Jaka Prasojo

Sumber: Instagram @hopsindonesia

Tags

Terkini

Terpopuler