Viral Foto Selfi Ghozali Everyday Laku Rp13,3 Miliar, Ini Profil Ghozali dan Cara Menjual Karya Lewat NFT

13 Januari 2022, 13:36 WIB
Ghozali Everyday dan photo selfie pribadinya di situs OpenSea. /Twitter @Ghozali_Ghozalu/

PORTAL SULUT - Ghozali Everyday mendadak jadi terkenal. Di medis sosial sedang heboh nama Ghozali Everyday.

Pria berusia 22 tahun meraup untung Rp13,3 miliar hanya dengan menjual foto selfinya sendiri.

NFT dalam bentuk foto selfie itu dijual di platform OpenSea melalui akun Ghozali Everyday.

Baca Juga: Buruan!, Inilah Rekomendasi Game Gratis Terbaik Ditahun 2022, Bisa Didownload di Website Resmi STEAM

Ghozali sendiri menuturkan bila dia rutin mengambil potret diri setiap hari dalam kurun waktu lima tahun ke belakang, yakni sejak tahun 2017.

Saat ini terhitung sudah 993 foto yang dijajakan dan 432 item laku terjual.

"Saya mengambil foto diri saya sendiri sejak saya berusia 18 hingga 22 tahun (2017-2022). Ini benar-benar foto saya di depan komputer hari demi hari," ujar Ghozali Everyday dalam akun OpenSea miliknya.

Per satu foto, Ghazali mematok harga 0,001 ETH atau sekitar Rp45.000.

Harga tersebut berubah seiring dengan popularitas Ghozali yang mendulang usai viral di media sosial.

NFT Ghozali Everyday saat ini menyentuh harga rata-rata 0,35 ETH atau sekitar Rp14 juta.

Sementara itu salah satu fotonya terpantau sudah menghasilkan uang 100 ETH atau sekitar Rp4,8 miliar.

Laba fantastis yang Ghozali raup dipicu oleh munculnya sosok misterius yang tertangkap kamera saat dirinya sedang selfie.

"Seseorang membeli NFT foto menyeramkan yang saya ambil dari beberapa foto yang ada. Ada sesosok hantu yang ikut terekam secara tidak sengaja. Setelah insiden itu, saya selalu melihat ke belakang sebelum berfoto," ujarnya.

Baca Juga: Rekomendasi 10 Game Android Terbaru dan Terbaik Januari 2022

Siapa sebenarnya Ghozali?

Ghozali tercatat sebagai mahasiswa berusia 21 tahun yang berasal dari Semarang.

Dia mengumpulkan foto selfie dan dijualnya dalam bentuk NFT sejak tahun 2017 sampai saat ini.

Beriku biodata singkat Ghozali yang dirangkum Galamedia dari berbagai sumber:

Nama: Ghozali

Jenis Kelamin: Laki-laki

Umur: 21 tahun

Asal Kota: Semarang, Jawa Tengah

Pendidikan: SMKN 5 Semarang, Universitas Dian Nuswantoro, Semarang

Akun Twitter: Ghozali_Ghozalu

Akun NFT: Ghozali Everyday

Baca Juga: 10 Aplikasi Game yang Sudah Mendunia, Ternyata Buatan Indonesia

Apa itu NFT?

NFT adalah singkatan dari non-fungible token atau token yang tak dapat dipertukarkan.

NFT memiliki keunikan tersendiri yang berbeda dan tidak bisa ditemukan sama persis di dunia. Termasuk foto selfie.

Karena diklasifikasikan sebagai koleksi langka dan unik hanya ada satu-satunya di dunia, Koleksi ini tidak dapat ditukarkan dengan nilai yang sama.

NFT adalah bagian dari basis data terdistribusi (blockchain) yang menopang mata uang kripto Etherium (ETH).

Berikut cara menjual karya lewat NFT melalui salah satu tempat pemasaran online populer, OpenSea.

1. Siapkan dompet digital

Cara pertama yang harus kamu lakukan tentunya memilih pasar NFT yang paling tepat. Ada banyak pasar NFT yang di antaranya menawarkan spesialisasi jenis aset digital tertentu.

2. Akses OpenSea

Buka OpenSea dan arahkan kursor ke ikon profil di kanan atas untuk memilih My Profile (Profil Saya).

3. Penyiapan akun OpenSea

Klik Sign in dan ikuti petunjuk di layar untuk menyelesaikan penyiapan akun Anda.

Akses halaman akun OpenSea

4. Anda sudah bisa melihat halaman akun Anda, lalu arahkan kursor ke Create di kanan atas dan pilih My Collections. Setelah itu hubungkan dompet digital dengan OpenSea.

Baca Juga: Rekomendasi 6 Game Android Drift Racing Offline Terbaik Tahun 2021

5. Lakukan setup halaman My Collections sebagai tempat menjual item-item.

6. Tambahkan karya baru

Setelah menyelesaikan koleksi Anda, klik Add New Item dan Anda akan diminta untuk mengupload metadata yang meliputi gambar, video, file audio dan kemudian beri nama NFT Anda.

7. Klik Create

Terakhir, klik Create dan seni digital NFT Anda sudah siap.

8. NFT anda siap dijual

Selamat mencoba.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler