Gelar Pernikahan Megah dengan Aurel, Intip 3 Sumber Kekayaan Atta Halilintar

3 April 2021, 13:37 WIB
Link Live Streaming Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Bakal Dihadiri Jokowi. /Instagram.com/@attahalilintar

PORTAL SULUT- Atta Halilintar memang saat ini menjadi sorotan publik. Ia menggelar acara pernikahannya dengan megah bersama Aurel Hermansyah putri dari Anang Hermansyah.

Namun, taukah anda jumlah dan sumber harta kekayaan Atta Halilintar, hingga memiliki banyak koleksi barang mewah lifestyle yang demikian premium?

Atta Halilintar tentu mendapatkannya dengan hasil jerih payah dan tak mudah. Selain tentu dari YouTube, Atta juga ternyata mendapat penghasilan dari berbagai lini bisnis yang dimiliki dan dikelolanya.

Baca Juga: Teki-Teki Bukti Lipstik Terkuak, Andin Berhasil Pancing Mama Sarah, Trailer Ikatan Cinta 3 April 2021

Ingin tahu bisnis yang dikelolanya? Simak disini!

1. Bisnis Tour and Travel

Ahha Travel jadi bisnis yang digelutinya untuk tour and travel. Sepertinya Atta paham benar cara membuat branding yang kuat di produk dan usaha yang dimilikinya, sehingga setia menggunakan nama AHHA yang lebih dulu besar di segmen fashion. Bisnis tour and travel ini melayani perjalanan ke dalam dan luar negeri, serta perjalanan umrah jika diperlukan.

Dari ketiga bisnis tersebut saja, tentu Anda tak lagi bertanya-tanya dari mana sumber harta kekayaan Atta Halilintar. Kombinasi kejelian dalam melihat peluang, dedikasi dalam setiap pekerjaan, serta kerja keras yang konsisten, menjadikan Atta salah satu role model anak-anak kekinian.

Baca Juga: Presiden Jokowi dan Prabowo Subianto Akan Jadi Saksi Pernikahan Atta dan Aurel

2. Lini Fashion, AHHA

Dengan brand AHHA, Atta juga aktif berbisnis di bidang fashion dan apparel. Menjunjung tinggi nilai produk lokal, ia membuat brand tersebut demikian kuat citranya dan menumbuhkan kebanggaan pada pelanggan setianya. Produknya adalah kaos, jaket, aksesoris, bandana, topi, hingga kacamata.

Brand ini sendiri sudah memiliki pasar yang kuat di kalangan anak muda Indonesia di berbagai daerah.

3. Akun YouTube dengan Lebih Dari 26 Juga Subscriber

Produktif dalam membuat konten YouTube, Atta Halilintar masuk dalam jajaran orang dengan subscriber terbanyak di platform ini. Banyangkan, dengan lebih dari 1.200 video, ia telah memiliki setidaknya 26,8 juta subscriber yang setia menantikan videonya. Kontennya juga beragam, dari mulai slice of life, konten prank, hingga musik yang dibawakannya.

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta 3 April 2021: Mama Sarah Kelabakan, Andin dan Aldebaran Temukan Bukti Lipstik Punya Elsa

Tentu dengan jumlah subscriber demikian besar, pendapatan dari iklan dan sponsor yang masuk di kontennya juga akan sangat tinggi. Bahkan dikabarkan, setiap bulan setidaknya ia menerima lebih dari 20 milyar rupiah. Angka yang fantastis bukan?

Editor: Ainur Rofik

Tags

Terkini

Terpopuler