PLN Beri Discont 75 Persen Tambah Daya dan Pasang Baru

- 7 September 2020, 12:38 WIB
Ilustrasi petugas PLN. Foto: Ist
Ilustrasi petugas PLN. Foto: Ist /

PORTAL SULUT – Setelah PLN menawarkan gebyar kemerdekaan RI ke-75 tahun tambah daya super wow, kini kembali memberikan keringanan biaya tambah daya super wow hanya Rp 170.845 dan tambah daya ke 2.200 sampai dengan 5.500 VA tarif listrik daya tersebut tetap Rp 1.467,28/kWh.

Kemudian di hari pelanggan nasional (HPN) 2020 penyambungan baru tambah bagi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan Industri Kecil Menengah (IKM) hanya 75 persen.

Baca Juga: Isabella Guzman, Tikam Ibunya 151 Kali dan di Pengadilan Dinyatakan Tak Bersalah

Manager PLN UP3 Kotamobagu, Sulawesi Utara Meyrina Turambi menjelaskan, saat adalah kesempatan bagi pelanggan yang akan melakukan tambah daya atau pemasangan baru karena, PLN masih memberikan keringanan biaya penyambunga dan tambah daya dihari pelanggan Nasional 2020 sebesar 75 persen.

Menurut Meyrina, dihari pelanggan 2020 ini layanan keringanan promo untuk memberdayakan dan menumbuhkan kegiatan ekonomi bagi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan Industri Kecil Menegah (IKM).

Baca Juga: Lowongan Kerja untuk Banyak Posisi, Penempatan Surabaya, Makassar, Denpasar, Palangka Raya

Program ini juga memberikan keringanan bagi pelanggan golongan tarif bisnis dan Industri tegangan rendah mulai dari daya 450 VA sampai dengan daya 13.200 VA dengan pilihan daya akhir sampai dengan daya 16.500 VA.

Kesempatan masih terbuka karena layanan ini berlaku sejak 4 September 2020 hingga 3 Oktober 2020.

Bagi pelanggan yang ingin menikmati promo Super Merdeka UMKM/IKM dapat menghubungi PLN melalui Contact Center PLN 123, akses aplikasi PLN MOBILE, serta melalui Kantor Unit Layanan Pelanggan PLN terdekat.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x