Bansos Segera Diterima, Kemenko PMK Targetkan Penyalurannya Selesai Februari Ini

- 18 Februari 2022, 08:28 WIB
Ilustrasi Bansos
Ilustrasi Bansos /Pixabay/

 

PORTAL SULUT - Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) menargetkan penyaluran bantuan sosial (bansos) selesai di bulan Februari.

Percepatan penyaluran Bansos kepada masyarakat terus dipacu agar selesai.

"Kemensos, Kemendes PDTT, dan Kemendikbud agar segera mempercepat penyaluran bansos 2022 di dua minggu terakhir bulan Februari," ujar Menko PMK Muhadjir Effendy, dikutip dari Antara.

Baca Juga: Primbon Jawa Prediksi 5 Neptu Weton Ditimpa Masalah Besar Sepanjang 2022, Bukan Kamu?

Ia menyampaikan, target itu sebagaimana tindak lanjut atas arahan Presiden RI Joko Widodo yang menginstruksikan percepatan penyaluran bansos untuk tahun 2022.

Menko PMK meminta kepada seluruh pihak untuk dapat berkomitmen dalam mengawal percepatan penyaluran bansos.

Data, proses administrasi, penyesuaian regulasi harus selesai di minggu pertama Februari 2022.

Khusus untuk Kemendagri, ia mengatakan, agar membuat tim satgas pengawalan sehingga pemerintah daerah (pemda) dipastikan mengawal percepatan bansos.

Halaman:

Editor: Ralki Sinaulan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah