KUR Mikro BRI, Pinjam 50 Juta Tanpa Agunan, Ini Syarat dan Tabel Angsuran Hingga 5 Tahun

22 Januari 2023, 09:33 WIB
Ilustrasi tabel cicilan KUR BRI /


PORTAL SULUT - Butuh modal usaha hingga 50 juta? anda bisa ajukan pinjaman melalui BRI dalam program Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro BRI.

KUR BRI Mikro ini terbagi menjadi dua jenis pinjaman, yaitu kredit modal kerja dengan maksimum masa pinjaman 3 tahun dan kredit investasi dengan maksimum masa pinjaman 5 tahun.

Adapun suku bunga dari KUR BRI Mikro ini sebesar 6 persen efektif per tahun. Selain itu, debitur juga tidak dikenakan biaya administrasi dan provisi.

Baca Juga: Maaf Ya! 10.249 KK Terpaksa Dicoret Sebagai Penerima Bantuan PKH dan BPNT 2023

Persyaratan calon debitur KUR BRI Mikro:

1. Individu atau perorangan yang melakukan usaha produktif dan layak.

2. Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan.

3. Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti Kredit Pemilikan Rumah (KPR), Kredit Kendaraan Bermotor (KKB), dan kartu kredit.

4. Melengkapi persyaratan administrasi seperti KTP, Kartu Keluarga (KK), dan surat izin usaha.

5. Maksimum pinjaman sebesar Rp50 juta per debitur

6. Jenis Pinjaman

- Kredit Modal Kerja (KMK) dengan maksimum masa pinjaman 3 (tiga) tahun

- Kredit Investasi (KI) dengan maksimum masa pinjaman 5 (lima) tahun

7. Suku bunga 6% efektif per tahun

8. Bebas biaya administrasi dan provisi

Baca Juga: Inilah 5 Kesalahan Investasi Emas, Wajib Banget Di Hindari!

Tabel Angsuran KUR BRI 2022 Rp50 Juta

Tenor 12 bulan angsuran Rp4.303.321 per bulan

Tenor 18 bulan angsuran Rp2.911.587 per bulan

Tenor 24 bulan angsuran Rp2.215.833 per bulan

Tenor 36 bulan angsuran Rp1.520.889 per bulan

Tenor 48 bulan angsuran Rp1.174.167 per bulan

Tenor 60 bulan angsuran Rp966.833 per bulan.

Cara Ajukan KUR BRI 2022

Terdapat dua cara untuk ajukan pinjaman KUR BRI 2022 yakni secara online melalui laman kur.bri.co.id atau offline dengan datang langsung ke kantor unit atau cabang terdekat.

Adapun cara ajukan pinjaman KUR BRI 2022 online melalui kur.bri.co.id adalah seperti di bawah ini:

- Buka laman kur.bri.co.id melalui Google Chrome

- Klik daftar sekarang

- Masukkan nama lengkap sesuai data KTP

- Masukkan alamat email

- Buat password

- Baca seluruh syarat pinjaman KUR BRI 2022 dan centang kotak kecil tanda persetujuan

- Klik daftar

- Isi formulir pengajuan pinjaman KUR BRI 2022 dengan data yang diminta secara lengkap dan detail.

Selain secara online, anda juga bisa datang ke kantor BRI terdekat.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler