Inilah 5 Rekomendasi HP Gaming 1 Jutaan Terbaik di Tahun 2022, Siap Bantai Game Berat!

26 Februari 2022, 05:27 WIB
Ilustrasi Redmi 10 untuk para gamer. /mi.co.id

PORTAL SULUT - Keberadaan game mobile semakin digandrungi oleh pengguna smartphone.

Kini banyak orang berburu Hp gaming dibawah 1 jutaan, terutama kalangan dengan budget terbatas.

Pengguna game mobile terus meningkat dari hari ke hari, dikarenakan meningkatnya kualitas game mobile yang diberikan pengembangnya.

Baca Juga: Inilah Rekomendasi 5 HP terbaik 1 Jutaan Pada Bulan Maret 2022, Spek Tinggi Harga Bersahabat

Game mobile seperti PUBG Mobile, Mobile Legends, Call Of Duty Mobile, sudah semakin populer dimainkan.

Agar bisa menyuguhkan pengalaman bermain game yang lebih baik, tentunya harus ditunjang dengan device Hp yang mumpuni.

Hp dengan harga 1 jutaan, ternyata bisa memainkan game-game mobile kelas atas.

Hal itu untuk para pengguna Hp kelas menengah kebawah, masih bisa menikmati game populer.

Seperti dilansir pada channel Youtube Pan Channel, diupload bulan Januari 2022, inilah 5 rekomendasi Hp gaming 1 jutaan terbaik di tahun 2022.

Daftar 5 rekomendasi Hp gaming terbaik yang pertama ada:

INFINIX HOT 11S NFC

Infinix tidak asla mencomot istilah gaming pada setiap produknya.

Sebab mereka menyematkan software bernama Dar-link Ultimate Game Booster.

Software ini berfungsi meningkatkan kinerja hardware Hp yang memang mumpuni.

Dibekali MediaTek Helio G88, dengan layar refresh rate 90hz dan task sampling 180hz serta speaker jadi bukti bahwa dapur pacu Hp ini mantap.

Dengan baterainya 5000mAh yang membuat Hp ini begitu awet untuk memainkan game.

Sayangnya Hp ini belum mendukung gyro fisik, hp ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp1.989.000,

Baca Juga: Cukup 10 Menit Mengisi Daya, Samsung Galaxy S22 Ultra 5G Mampu Rekam Video Selama 50 Menit

REALME NARZO 50A

Hp ini pengeluaran Maret 2021, dibekali baterai lipo berdaya 6000mAh yang dijanjikan mampu bertahan seharian.

Berlandaskan sistem operasi Android 10, Hp ini merangkul prosesor dari MediaTek Helio G85 dengan GPU Mali G52 mc2.

Untuk memori penyimpanan, Hp ini mengangkat beberapa varian mulai dari 3/32 GB dan 4/64 GB.

Perolehan Antutu versi 8 terbilang cukup tinggi untuk Hp kelas entry-level ini yakni 200 ribu, sehingga memungkinkan perangkat berjalan tanpa lemot.

Hp ini dibanderol dengan harga Rp1.979.000,.

INFINIX NOTE 10

Dibekali chipset MediaTek Helio G85 memang cukup populer untuk hp kelas entry.

chipset ini punya GPU powerfull Mali G52 mc2, yang mampu melaju di kecepatan 1 GHz.

Salah satu Hp yang patut kalian pertimbangkan karena ponsel ini mampu punya faktor pendukung selain kekuatan chipset dalam aktivitas gaming.

Faktor pendukung lainnya itu seperti layar IPS 6,95 inci dengan resolusi full HD plus.

Hp ini juga memiliki speaker stereo, kestabilan koneksi dengan latency rendah dan baterai besar 5000mAh.

Hp ini bisa kalian dapatkan dengan harga Rp1.800.000,.

Baca Juga: 5 Hp Android Terbaik di Bawah 1 Jutaan di Tahun 2022, Murah Spek Dewa!

REDMI 10

Hp ini mengusung layar IPS LCD berbentang layar 6,5 inci beresolusi full HD plus, dengan refresh rate 90hz

Hp ini ditenagai chipset terbaru MediaTek Helio G88, yang membuatnya cukup mumpuni di kelas ponsel murah.

Beberapa spesifikasi Redmi 10 lainya berupa 4 kamera belakang, 50 MP kamera utama, 8 MP Ultra Wide, 2 MP Makro, 2 MP deep sensor, dan kamera depan 8 MP.

Untuk segi baterainya Hp ini sudah mempunyai baterai besar berkapasitas 5000mAh dengan pengisian daya cepat 18 watt.

Untuk harganya, Hp ini bisa kalian pinang dengan harga Rp1.999.000,.

POCO M3

Hp ini diluncurkan di Indonesia pada januari 2021, smartphone ini masih menjadi salah satu rekomendasi di kelas entry-level.

Hp ini ditenagai chipset Snapdragon 662, serta memiliki layar IPS LCD berbentang 6,5 inci beresolusi full HD plus.

Hp murah spek dewa ini memiliki 3 sensor kamera belakang yang berkonfigurasi kamera utama 48 MP, serta makro dan deep sensor masing- masing 2 MP dan kamera selfie 8 MP.

Terdapat baterai jumbo 6000mAh dengan fitur fast charging 18 watt.

Harga hp inio dibanderol dengan harga Rp1.799.000,.

Itulah 5 rekomendasi hp untuk gaming yang wajib kalian dapatkan.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler