Gelombang 23 Kartu Prakerja Dibuka Tepat di Hari Kasih Sayang 14 Februari 2022? Cek di Sini!

12 Februari 2022, 10:05 WIB
Pembukaan Gelombang 23 Kartu Prakerja Tahun 2022 sudah dinanti-nantikan /Instagram Prakerja/

 

PORTAL SULUT – Gelombang 23 program Kartu Prakerja dibuka tepat di hari kasih sayang 14 Februari 2022? Cek di sini!

Pendaftaran peserta pelatihan Kartu Prakerja pada Gelombang 23 sudah dinanti-nantikan, apakah akan dibuka Senin, 14 Februari 2022 tepat di hari kasih sayang atau Valentine Day, atau kapan.

Banyak pekerja yang terdampak pandemi COVID-19 sudah sangat menantikan pembukaan Gelombang 23 pada program Kartu Prakerja 2022 ini, demi mendapatkan insentif yang disediakan pemerintah.

Baca Juga: Pal Nabi Musa dan Nabi Isa! 5 Weton ini Paling Banyak Rezeki Sekaligus Paling Banyak Cobaan Kata Primbon Jawa

Seperti diketahui, pemerintah melanjutkan lagi bantuan sosial (bansos) melalui program Kartu Prakerja pada 2022 ini.

Manajemen Kartu Prakerja telah mengumumkan secara resmi pembukaan atau pengaktifan kembali program yang digulir pemerintah melalui Kementerian Koordinator (Kemenko) Perekonomian.

Pengumuman pengaktifan kembali program pemberian stimulus bagi kalangan pekerja yang terdampak pandemi Covid-19 ini, dilakukan oleh manajemen Kartu Prakerja melalui akun Instagram resminya di @prakerja.go.id sejak 5 Januari 2022.

“Sobat Prakerja, pembuatan akun di situs Kartu Prakerja sudah dibuka kembali. Sobat yang belum punya akun, segera daftar-kan diri, yuk!” tulis akun @prakerja.go.id seperti dikutip PortalSulut.PikiranRakyat.com dari feed IG manajemen Kartu Prakerja.

Ditambahkan pula bahwa bila sudah memiliki akun, maka ketika Gelombang 23 dibuka, nantinya pelamar program Prakerja tinggal klik gabung dan mengikuti seleksi.

“Sobat Prakerja juga bisa memanfaatkan berbagai fitur seperti Job Recommendation dan fitur Job Search,” tambah akun @prakerja.go.id.

Baca Juga: 4 Weton Pemilik Firasat yang Kuat, Mereka Tak Akan Pernah Gagal dalam Hidupnya, Weton Kamu?

Bagi warga Indonesia yang ingin mendaftar program Kartu Prakerja, lebih khusus menjadi peserta Gelombang 23, sudah bisa mempersiapkan diri mulai sekarang salah satunya dengan membuat akun.

Pihak manajemen Kartu Prakerja juga mengingatkan kepada setiap pendaftar, untuk tetap berhati-hati terhadap situs dan tautan palsu mengatasnamakan Kartu Prakerja.

“Situs resmi hanya di www.prakerja.go.id,” tulis akun @prakerja.go.id lagi.

Nah, untuk menjemput dibukanya Gelombang 23, bagi masyarakat yang memenuhi syarat mengikuti program Kartu Prakerja sudah bisa mengakses laman www.prakerja.go.id, untuk mendaftar dan membuat akun.

 

Berikut tata cara mendaftar di www.prakerja.go.id bagi mereka yang belum pernah memiliki akun Kartu Prakerja:

- Buka www.prakerja.go.id pada browser HP atau komputer;

- Siapkan nomor Kartu Keluarga serta NIK kamu;

- Masukkan data diri dan ikuti petunjuk pada layar;

- Siapkan kertas dan alat tulis untuk mengikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar secara online;

- Klik “Gabung” pada Gelombang yang sedang dibuka.

 Baca Juga: Istri Kamu Punya Weton Ini? Siap-siap Dihantam Kekayaan dan Punya Uang Berlipat-lipat Banyaknya

Bagi siapa saja yang hendak mendaftarkan diri sebagai peserta program Kartu Prakerja, harap menyiapkan Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk Elektronik atau e-KTP.

Pentingnya disiapkan KK dan e-KTP, dimaksudkan untuk memudahkan pendaftar dalam membuat akun.

Sebab, setiap pendaftar wajib mencantumkan Nomor KK dan NIK dari kedua dokumen ini, pada proses pembuatan akun di laman Prakerja.

Sedangkan terkait pembukaan Gelombang 23 yang disebut-sebut akan berlangsung pada Senin 14 Februari 2022, kebetulan bertepatan dengan perayaan Valentine Day atau hari kasih sayang sedunia, tampaknya itu hanya sebatas isu belaka.

Sampai sekarang belum ada pengumuman resmi dari pihak manajemen Kartu Prakerja maupun pemerintah, dalam hal ini Kementerian Koordinator (Kemenko) Perekonomian.

“Sobat Prakerja, sambil menunggu pembukaan gelombang, pastikan Sobat sudah membuat akun di situs resmi www.prakerja.go.id,” tulis manajemen Kartu Prakerja di akun IG resminya, prakerja.go.id pada 4 Februari 2022.

Baca Juga: LAKNAT! Inilah Hukum Bersetubuh Dengan Binatang Kata Ustadz Khalid Basalamah

“Jangan lupa pantau terus info mengenai pembukaan gelombang di akun Instagram Kartu Prakerja!” tambah manajemen Kartu Prakerja dalam unggahannya.***

Editor: Ralki Sinaulan

Tags

Terkini

Terpopuler